Alien: Covenant

"Sekuel kedua dari trilogi prekuel Alien setelah Prometheus yang menawarkan sudut pandang kisah baru dalam universe Alien"

Kapal luar angkasa Covenant bertugas membawa sekitar 1000 koloni menuju planet baru. Namun di tengah perjalanan, mereka menemukan sinyal acak dari planet sekitar yang ternyata layak untuk dihuni. Namun planet yang ramah terhadap manusia tersebut ternyata menyimpan rahasia gelap yang mengancam keberlangsungan hidup manusia. Kapten kapal beserta para kru harus berusaha dengan berbagai cara untuk mencegah ancaman yang semakin lama semakin dekat.

Alien: Covenant adalah sekuel dari Prometheus (2012) sebagai bagian dari prekuel trilogi untuk menuju jalan cerita Alien (1979). Jalan cerita Covenant jelas meneruskan kisah penemuan pencipta manusia yang ada dalam Prometheus, jadi menonton dan mengingat Prometheus menjadi penting demi kenikmatan maksimal. Sekuel ini juga masih menggunakan formula yang sama; ekspedisi manusia di planet baru ditemani oleh robot hybrid yang diperankan oleh Michael Fassbender. Ekspedisi tersebut menjadi fatal ketika mereka diserang oleh alien yang mematikan.



Namun sayangnya Prometheus masih jauh lebih menarik ketimbang Covenant yang tampil to the point. Prometheus masih menyajikan misteri dan sedikit filosofi penciptaan manusia, untuk kemudian berubah arah menjadi konflik antara manusia dengan alien. Dalam Covenant, dari awal film langsung disajikan konflik tersebut - meski kali ini ada tambahan konflik yang memang menarik. Konflik dengan pihak baru ini - yang tidak bisa gue sebut demi menjaga spoiler - rasanya memang menjadi jalan penggerak cerita di trilogi baru, dan dieksplorasi habis dalam sekuel kedua ini.

Secara keseluruhan, Covenant memang masih menjadi film yang menghibur dengan unsur science fiction kental seperti khas franchise ini. Menonton film ini pun menjadi penting demi mengikuti trilogi prekuel baru. Apalagi film ini menjadi ajang penampilan akting yang maksimal dari Michael Fassbender, yang akan membuat para fans wanita kejang-kejang.



USA | 2017 | Science Fiction | 122 mins | Scope Aspect Ratio 2.35 : 1

Rating?
7 dari 10

- sobekan tiket bioskop tanggal 11 Mei 2017 -


----------------------------------------------------------
  • review film alien covenant
  • review alien covenant
  • alien covenant movie review
  • resensi film alien covenant
  • resensi alien covenant
  • ulasan alien covenant
  • ulasan film alien covenant
  • sinopsis film alien covenant
  • sinopsis alien covenant
  • cerita alien covenant
  • jalan cerita alien covenant

Komentar