City of Ember

sobekan tiket bioskop tertanggal 17 Desember 2008 adalah City of Ember. emank udah lama sih dan gue termasuk ketinggalan, tapi tetep aja penasaran sama filmnya. so, nonton deh gue.

permukaan bumi sudah tidak bisa ditinggali lagi. oleh karena itu para ilmuwan berkumpul dan membangun kota di bawah tanah dengan menyertakan kotak sebagai petunjuk untuk keluar ke permukaan bumi 200 tahun kemudian. kota bawah tanah itu pun sudah mulai menemui ajalnya ketika 200 tahun berlalu dan tidak ada cara lain untuk keluar dari situ. dua remaja menemukan kotak tersebut dan berjuang untuk memecahkan teka-teki yang ada dalam kotak itu untuk keluar ke permukaan bumi. sementara walikota dan polisi kota mengejar-ngejar mereka karena mereka mengetahui lebih banyak yang harus mereka ketahui.

untuk hiburan oke juga. lumayan bikin gregetan karena adegan kejar2an. dan lumayan bikin takjub ngeliat teka-tekinya. sebenernya ceritanya simpel banget tapi tetap menarik untuk diikuti. not bad lah!

rating?
7,5 of 10

Komentar