No Time To Die - IMAX Review


Setelah penantian satu tahun, akhirnya kita bisa nonton juga film yang sudah pasti jadi perpisahan Daniel Craig setelah 15 tahun jadi James Bond. Dengan 5 film, Daniel Craig jadi aktor yang paling lama memegang lencana 007 dibandingkan aktor-aktor lainnya. Gue sendiri sih udah excited banget apalagi kali ini ngegandeng Billie Eilish buat bikin dan nyanyi soundtrack berjudul sama. Mana lagunya juga enak banget, siap-siap deh nominasi Best Original Song di berbagai ajang penghargaan tahun depan!

Pertama-tama, buat yang belum nonton No Time To Die HATI-HATI SAMA SPOILER! Ini spoilernya kejam banget sih apalagi kalau kena, udah mengurangi kenikmatan nonton secara signifikan! Nah ini juga fenomenal sih karena melabrak pakem dan formula James Bond yang film pertamanya dirilis tahun 1962 ini. Ditambah dengan durasi 2 jam 43 menit yang jadi film James Bond terpanjang. Benar-benar jadi kado perpisahan yang pecah dan spektakuler untuk era Daniel Craig.


Satu hal yang gue suka adalah betapa era Daniel Craig ini bener-bener mau lepas dari stigma bahwa James Bond itu womanizer. Jauh dari itu, film kelima era Craig ini jelas mau ngasih liat karakter James Bond yang punya hati dan perasaan yang dalam terhadap pasangannya. Jadi nggak asal ngeue sama agen rahasia wanita yang baru ditemuinya, sorry Ana de Armas! Ah tapi gue kok sebel Ana de Armas juga dapet peran segitu doang such a waste!

Kemudian ada Lashana Lynch yang sukses mencuri perhatian sebagai tandemnya James Bond. Mungkin lo pernah lihat dia sebelumnya sebagai Maria Rambeau di Captain Marvel (2019). Di sini dia beneran jadi gritty dan badass! Christoph Waltz walau muncul cuma sebentar tapi kok kuat banget malah lebih berkesan ketimbang di Spectre (2015). Rami Malek juga sebatas oke aja sih jadi penjahat yang emang dia udah nyebelin aja walau dengan hanya pandangan mata tanpa dialog.






- sobekan tiket bioskop tanggal 30 September 2021 -
----------------------------------------------------------
review film no time to die james bond
review no time to die james bond
no time to die james bond movie review
no time to die james bond film review
resensi film no time to die james bond
resensi no time to die james bond
ulasan no time to die james bond
ulasan film no time to die james bond
sinopsis film no time to die james bond
sinopsis no time to die james bond
cerita no time to die james bond
jalan cerita no time to die james bond

Komentar