Red Sparrow - Review

"Meski seru dan menegangkan, jalan ceritanya yang kompleks akan menggoda penonton untuk menyerah dan pasrah" 

Dominika Egorova seorang mantan pebalet profesional setelah cedera karena kecelakaan di panggung, tidak memiliki pilihan selain menjadi mata-mata Rusia demi menyambung hidup. Dimasukkan oleh pamannya meski tanpa latar belakang militer, Dominika berubah menjadi agen rahasia yang sangat pintar dan lihai. Misinya untuk mengungkap rahasia seorang agen CIA digunakan dengan sangat baik dan hati-hati demi idealisme awal.

Dari banyak orang yang membandingkan Red Sparrow dengan Black Widow, saya malah membandingkannya dengan Atomic Blonde. Sama-sama agen rahasia wanita, meski yang satu mahir berkelahi dan yang satu "hanya" mahir memanipulasi psikologis korban. Namun Red Sparrow yang diadaptasi dari novel bagian pertama dari trilogi berjudul sama yang dikarang oleh mantan agen CIA ini lebih menekankan pada drama spionase dan adu manipulasi psikologis antara agen rahasia Rusia dan agen rahasia AS. Kisahnya yang gemuk dan penuh dengan tipu daya akan secara otomatis membuat otak penonton bekerja keras untuk dapat tetap bisa mengikuti jalan cerita.



Gaya berceritanya memang menegangkan karena penuh dengan teka-teki yang turut melibatkan penonton pula. Atomic Blonde yang kurang lebih sama rumitnya masih lebih nyaman diikuti dengan adegan aksi dan visualisasi yang stylishRed Sparrow yang bergenre drama memang lebih banyak memberikan kesempatan bagi penonton untuk menyerap apa yang terjadi di layar. Namun saya pribadi, saking njlimetnya, akhirnya sampai pada satu titik untuk menyerah memahami apa yang terjadi dan pasrah mau dibawa ke mana.

Perlu diingat bahwa ini adalah film espionase dengan rating dewasa, atau R-Rated. Bukan hanya perihal banyaknya adegan vulgar dan cenderung mengeksploitasi tubuh perempuan, tetapi juga adegan kekerasan yang cenderung sangat grafis dan menyayat hati. Harus diakui adegan yang satu itu menjadi gong yang sangat keras di akhir film, dan sangat menonjol di antara lambannya jalan cerita berdurasi 138 menit ini. Satu keluhan utama saya adalah bahasa Inggris (yang meski dibawakan dengan aksen Rusia) yang digunakan oleh semua karakter orang Rusia, yang jelas sangat jauh dari realita.






USA | 2018 | Espionage | 138 mins | Scope Aspect Ratio 2.35 : 1

Rating Sobekan Tiket Bioskop:


- sobekan tiket bioskop tanggal 27 Februari 2018 -

----------------------------------------------------------
  • review film red sparrow jennifer lawrence
  • review red sparrow jennifer lawrence
  • red sparrow jennifer lawrence movie review
  • red sparrow jennifer lawrence film review
  • resensi film red sparrow jennifer lawrence
  • resensi red sparrow jennifer lawrence
  • ulasan red sparrow jennifer lawrence
  • ulasan film red sparrow jennifer lawrence
  • sinopsis film red sparrow jennifer lawrence
  • sinopsis red sparrow jennifer lawrence
  • cerita red sparrow jennifer lawrence
  • jalan cerita red sparrow jennifer lawrence

Komentar