Brightburn - Review
"Genre baru berupa superhero horor dengan eksekusi yang apik!"
Premis dari Brightburn jelas sangat segar dan potensial apik. Apalagi trailer yang dirilis ternyata menyajikan eksekusi yang ciamik. Pembuat filmnya sendiri mengakui bahwa film ini adalah anti-tesis dari Superman; apa jadinya jika seorang anak dari planet lain jatuh ke bumi dan punya kekuatan super, tapi alih-alih menjadi pahlawan ia malah menjadi seseorang yang sangat jahat. Premis seperti ini jelas sangat menyegarkan di tengah superhero fatigue akhir-akhir ini.
Yang lebih menarik lagi, origin story dari supervillain ini dikemas dalam genre horror! Yes akan banyak adegan jump scare dan adegan-adegan mengerikan yang membuat bulu kuduk merinding. Di beberapa adegan malah lebih serem dari film horor aslik. Menurut gue, formula horor ini jelas sangat efektif karena bukan hanya teknik set up horor yang ciamik, tapi kengerian tersendiri dari karakter Brandon Breyer yang kita semua tahu hal apa yang dapat dia lakukan.
Oya betapa kagetnya gue ternyata Brightburn menyimpan unsur gore yang sangat sadis dan grafis. Gue kira gore-nya hanya sebatas nyabut pecahan beling dari bola mata yang ada di trailer. Tapi sosodara sekalian, ternyata adegan itu hanya batas bawah ya! Sisanya akan banyak adegan berdarah-darah dan bertulang-tulang, yang sukses membuat gue miris jijik - in a good way!
Superhero horror ini memang kombinasi yang sangat unik dan menarik, tapi di sisi lain jadi beririsan dengan film horor dengan premis anak setan. Hal ini yang mungkin akan membuat beberapa penonton jadi jatuh ke dalam kelompok hate it. Karena pada dasarnya ya sama saja dengan The Omen tentang seorang anak yang memiliki kekuatan super.
USA | 2019 | Horror | 90 mins | Scope Aspect Ratio 2.39 : 1
- sobekan tiket bioskop tanggal 9 Mei 2019 -
----------------------------------------------------------
review film brightburn
review brightburn
brightburn movie review
brightburn film review
resensi film brightburn
resensi brightburn
ulasan brightburn
ulasan film brightburn
sinopsis film brightburn
sinopsis brightburn
cerita brightburn
jalan cerita brightburn
Premis dari Brightburn jelas sangat segar dan potensial apik. Apalagi trailer yang dirilis ternyata menyajikan eksekusi yang ciamik. Pembuat filmnya sendiri mengakui bahwa film ini adalah anti-tesis dari Superman; apa jadinya jika seorang anak dari planet lain jatuh ke bumi dan punya kekuatan super, tapi alih-alih menjadi pahlawan ia malah menjadi seseorang yang sangat jahat. Premis seperti ini jelas sangat menyegarkan di tengah superhero fatigue akhir-akhir ini.
Yang lebih menarik lagi, origin story dari supervillain ini dikemas dalam genre horror! Yes akan banyak adegan jump scare dan adegan-adegan mengerikan yang membuat bulu kuduk merinding. Di beberapa adegan malah lebih serem dari film horor aslik. Menurut gue, formula horor ini jelas sangat efektif karena bukan hanya teknik set up horor yang ciamik, tapi kengerian tersendiri dari karakter Brandon Breyer yang kita semua tahu hal apa yang dapat dia lakukan.
Oya betapa kagetnya gue ternyata Brightburn menyimpan unsur gore yang sangat sadis dan grafis. Gue kira gore-nya hanya sebatas nyabut pecahan beling dari bola mata yang ada di trailer. Tapi sosodara sekalian, ternyata adegan itu hanya batas bawah ya! Sisanya akan banyak adegan berdarah-darah dan bertulang-tulang, yang sukses membuat gue miris jijik - in a good way!
Superhero horror ini memang kombinasi yang sangat unik dan menarik, tapi di sisi lain jadi beririsan dengan film horor dengan premis anak setan. Hal ini yang mungkin akan membuat beberapa penonton jadi jatuh ke dalam kelompok hate it. Karena pada dasarnya ya sama saja dengan The Omen tentang seorang anak yang memiliki kekuatan super.
USA | 2019 | Horror | 90 mins | Scope Aspect Ratio 2.39 : 1
- sobekan tiket bioskop tanggal 9 Mei 2019 -
Rating Sobekan Tiket Bioskop:
----------------------------------------------------------
review film brightburn
review brightburn
brightburn movie review
brightburn film review
resensi film brightburn
resensi brightburn
ulasan brightburn
ulasan film brightburn
sinopsis film brightburn
sinopsis brightburn
cerita brightburn
jalan cerita brightburn
Komentar
Posting Komentar