Little Women - Review


Little women with the biggest hearts. 

Lengkap sudah, ini adalah film ke-9 dari nominasi Best Picture Oscar 2020 yang gue tonton secara legal di bioskop dan media streaming! Sebuah pencapaian pertama kali dalam hidup, dan semoga nggak jadi yang terakhir kali. 

Gue nggak pernah nonton adaptasi tv atau layar lebar dari Little Women sebelumnya ya, yang ternyata udah diadaptasi sebanyak itu. Tapi Little Women versi sutradara dan penulis naskah Greta Gerwig ini nontonnya bikin hangat di dada. Nyesss gitu loh nontonnya di beberapa adegan. 
 
Harus diakui, ceritanya sendiri mungkin sulit untuk relate dengan keadaan di Indonesia. Tentang perang saudara dan kehilangan satu-dua anggota keluarga serta romansa di awal tahun 1900an. Tapi Greta Gerwig memilih cara bercerita yang unik dan nggak membosankan; masa lalu dan masa sekarang yang silih berganti. 


Awal-awal nonton mungkin agak bingung yang mana bercerita tentang apa, tapi ternyata ada visual cue yang jadi pembeda latar; masa lalu punya warna tema orange dan masa kini punya warna tema biru. Ya sekalian jadi warna simbolik bahwa masa lalu jauh penuh kebahagiaan dibandingkan masa sekarang.
Selain di segi cerita, yang juara jelas penampilan akting setiap karakternya. Rata semua nggak ada yang menonjol dan saling mengisi. 

Buat gue pribadi, juaranya ada di Florence Pugh dan Laura Dern. Oke karakter ibunya Laura Dern mungkin seakan terlalu sempurna sehingga too good to be true. Tapi tetep aja ngefek bikin baper. Kalau Florence Pugh sih gemilang banget memerankan karakter yang jauh berbeda di dua lini waktu itu. 

Secara keseluruhan, susah buat bosen nonton film ini karena ternyata menyenangkan dan menghibur banget. Emosinya campur aduk pula mulai dari gemes, kesel, sampai sedih. Jadi ya jangan dulu ngecap bakal ngebosenin karena ini tipikal period drama, karena toh ternyata isu yang diangkat di film ini masih relevan di tahun 2020. 

Pada akhirnya, Little Women jadi film yang penting untuk menyuarakan independensi wanita. Kisah ini memang mengeksplorasi jalan hidup perempuan (di jaman dulu) yang seakan sudah pasti harus menikah dan punya anak. Padahal ada variasi jalan hidup lain yang bisa dilakukan, dan pada akhirnya setiap gender punya kesempatan yang sama.






- sobekan tiket bioskop tanggal 4 Februari 2020 -
----------------------------------------------------------
review film little women
review little women
little women movie review
little women film review
resensi film little women
resensi little women
ulasan little women
ulasan film little women
sinopsis film little women
sinopsis little women
cerita little women
jalan cerita little women

Komentar