The Promise - Review

"Horor pertama dari GDH yang gaspol di awal meski sayang harus mengendur di akhir"

Ib dan Boum adalah sahabat karib dan ayah masing-masing bekerja sama untuk membangun kondominium mewah di menara Sathorn. Namun krisis ekonomi melanda Asia Tenggara tahun 1997, tidak terkecuali keluarga Ib dan Boum. Pembangunan menara terhenti, keluarga depresi, Ib dan Boum pun berjanji untuk bunuh diri bersama di puncak menara Sathorn. Setelah Ib menembak diri sendiri, Boum ketakutan - untuk kemudian melanjutkan hidup. Dua puluh tahun kemudian ketika Boum memiliki anak yang akan berulang tahun ke-15, arwah Ib kembali untuk menagih janji.

Akhirnya rumah produksi baru GDH 559 memproduksi jua film horor, sebagai produksi keempatnya. Yang menarik adalah, The Promise mengambil menara Sathorn Unique yang memang benar adanya berdiri di tengah kota Bangkok setinggi 47 lantai. Konon, menara ini dijuluki "Ghost Tower" saking tidak ada penghuninya sejak tahun 1997. Cerita fiktif pun dibuat, dan memang The Promise adalah film horor yang sangat kuat di segi cerita.



Film horor asal Thailand memang tidak perlu lagi diragukan keseramannya. Brengseknya, setiap jump scares yang ada benar-benar tidak diprediksi. Jadi, antisipasi seperti apapun dalam setiap segmen horornya, jadi tidak berguna mengingat anda tetap akan dibuat sekaget mungkin. Efek jump scare-nya memang lebih banyak mengandalkan efek suara, meski secara visual juga dibuat seabsurd dan se-creepy mungkin. Ada elemen-elemen kengerian baru nan segar yang ditampilkan oleh The Promise, yang sangat-sangat dekat dengan kehidupan kita sehari-hari. Tahu fitur face detector di kamera ponsel pintar masing-masing? Nah!

Sayang seribu sayang, sebagai horor pertama karya GDH yang biasanya selalu menyajikan film-film dengan kualitas di atas rata-rata, The Promise ternyata tidak memuaskan gue di seusai menonton. Segala segmen horornya memang gaspol di tiga perempat film, namun menjelang akhir pedal gas tersebut mengendur sehingga terasa tanggung. Apalagi dengan pilihan akhir cerita yang dipilih, yang tampak terlalu "Hollywood". Alhasil, efek keluar bioskop seakan berasa pahit di ujung lidah.



Rating:


Thailand | 2017 | Horror | 113 mins | Scope Aspect Ratio 2.35 : 1

- sobekan tiket bioskop tanggal 4 Oktober 2017 -
----------------------------------------------------------
  • review film the promise
  • review the promise
  • the promise movie review
  • the promise film review
  • resensi film the promise
  • resensi the promise
  • ulasan the promise
  • ulasan film the promise
  • sinopsis film the promise
  • sinopsis the promise
  • cerita the promise
  • jalan cerita the promise

Komentar