The King of Staten Island - Netflix Review


Awalnya film ini nongol di Netflix, gue agak males karena ngira ini another American-drama gitu yang nontonnya mesti dengan mood yang pas. Tapi setelah liat nama Judd Apatow di kursi sutradara dan penulis naskah, wuih langsung berubah image gue akan film ini. Gue masih inget banget betapa terpukul dan tertamparnya gue dengan Trainwreck (2015). Ternyata The King of Staten Island (2020) adalah film terbarunya Apatow setelah Trainwreck, jadi jeda 5 tahun tuh.

Pas nonton The King of Staten Island sih gue berasa kaya nonton dokumenter. Rasanya tuh real banget beneran kejadian nyata gitu. Mungkin dipengaruhi juga sama karakter utama Pete Davidson yang nggak ganteng nggak jelek juga, jadi kaya orang biasa aja gitu. Mungkin juga dipengaruhi sama sinematografinya yang banyak pakai kamera yang still dan minim pergerakan. Tapi itu semua efektif bikin - setidaknya gue - jadi larut dalam cerita yang ada.


Segi ceritanya sangat sederhana dan sangat dekat dengan keseharian kita. Tentang seorang laki-laki 24 tahun yang jobless dan masih tinggal di rumah orang tua yang masih belum bisa move on dari ayahnya yang seorang pemadam kebakaran yang meninggal. Tapi semuanya berubah ketika ibunya mulai berpacaran dengan pemadam kebakaran juga. Ternyata, ayahnya Pete Davidson juga seorang pemadam kebakaran dan meninggal di peristiwa 9/11 di menara WTC. Jadi gue bisa melihat film ini sangat personal, dan nggak heran nontonnya juga berasa kaya film dokumenter.






- ditonton di Netflix -
----------------------------------------------------------
review film the king of staten island
review the king of staten island
the king of staten island movie review
the king of staten island film review
resensi film the king of staten island
resensi the king of staten island
ulasan the king of staten island
ulasan film the king of staten island
sinopsis film the king of staten island
sinopsis the king of staten island
cerita the king of staten island
jalan cerita the king of staten island

Komentar